Arti Kedutan Pipi
Beberapa Makna Penting di Balik Kedutan Pipi Kiri yang Wajib Dipahami
Kedutan pipi kerap kali tidak terjadi pada satu tempat. Terdapat beberapa tempat, seperti pipi kiri, pipi dekat mata, dekat telinga dan lain sebagainya. Berdasarkan ajaran nenek moyang yang telah diwariskan turun temurun, setiap tempat kedutan di pipi memiliki arti tersendiri. Berikut adalah beberapa di antaranya:1. Sembuh dari Penyakit yang Dialami
Kedutan pipi merupakan suatu pertanda bahwa seseorang akan disembuhkan dari penyakit. Baik penyakit yang telah diderita sejak lama. Ataupun penyakit yang datang secara tiba-tiba. Namun, kedutan yang menandakan kesembuhan dari penyakit ini harus terjadi di bagian pipi kiri dekat dengan mata. Karena jika kedutan Anda terletak di bagian-bagian pipi lain, itu menunjukkan arti yang berbeda.
Menurut ajaran yang ada dalam primbon Jawa, kesembuhan penyakit akan datang dalam waktu yang tidak lama lagi. Dan apabila Anda masih belum menemukan obat, maka kemungkinan dalam waktu dekat akan mendapatkan obat mujarab untuk penyakit yang diderita.
2. Memperoleh Rizki Besar yang Tak Terduga
Selain mendapatkan kesembuhan dari penyakit, kedutan di pipi juga bisa bermakna akan mendapatkan rizki yang besar. Dimana, rizki besar tersebut diperoleh secara tidak terduga. Baik yang berasal dari pemberian orang lain ataupun rizki yang didapat dari usaha atau bisnis. Namun, sifat dari rizki tersebut adalah tidak terduga.
Adanya rizki yang tak terduga ini sebenarnya juga diajarkan dalam Islam. Di dalam Al-Quran pernah disebutkan “min haitsu la yahtasib” yang artinya rizki yang tidak disangka-sangka. Pernyataan ini semakin meneguhkan bahwa seseorang sangat mungkin mendapatkan rizki secara tidak terduga. Namun, tempat kedutan yang memberi pertanda rizki tersebut adalah di tulang pipi bagian kiri.
3. Memperoleh Kabar Baik
Berbagailah jika Anda mengalami kedutan di tulang pipi karena salah satu artinya adalah mendapatkan kabar yang baik. Lebih tepatnya, kabar baik tersebut akan datang jika kedutan terjadi di pipi kiri dekat dengan hidung. Selain membawa kebaikan, kabar baik yang akan datang, arti kedutan pipi ini juga akan membawa kebahagiaan kepada yang bersangkutan.
Beberapa orang mengaku telah membuktikan kebenaran arti kedutan pipi satu ini. Misalnya saja ketika seseorang mendapatkan kabar baik terkait keuntungan yang besar dari usaha makanan dan sebagainya. Atau usahanya dalam waktu singkat mendapatkan investor.
4. Mendapatkan Keberhasilan dari Ikhtiar yang Telah Dilakukan
Selain pertanda akan mendapatkan kabar baik, kedutan yang terjadi di pipi kiri. Tepatnya di dekat hidung juga menandakan bahwa seseorang akan memperoleh keberhasilan. Namun, keberhasilan tersebut tidak serta merta didapatkan. Melainkan dengan ikhtiar yang sungguh-sungguh.
Misalnya ketika seseorang belajar dengan baik untuk menghadapi ujian. Ia pun mengalami kedutan di bagian pipi kiri dekat hidung. Maka salah satu maknanya adalah ia akan mendapatkan keberhasilan atau kelulusan dari usaha yang selama ini dilakukan.
5. Seseorang Akan Marah-Marah Karena Jengkel
Bagian dari pipi berikutnya yang kerap mengalami kedutan adalah pipi kiri di dekat bibir dan dagu. Kedutan di bagian ini dapat membuat orang cemas karena menjadi pertanda buruk. Khususnya pertanda buruk yang menimpa diri sendiri. Salah satu pertanda buruknya adalah seseorang marah-marah dengan tiba-tiba.
Di samping itu, ada kalanya seseorang mengomel dengan tak beraturan. Bahkan, menyakiti orang lain. Meski demikian, usahakan meyakinkan diri agar ramalan tersebut tidak bena-benar terjadi. Caranya cukup dengan lebih mengontrol emosi. Dan tentunya dengan senantiasa berdoa kepada Tuhan atas segala perlindungan dari sifat marah yang buruk.
6. Akan Menangis dalam Waktu Dekat
Pertanda lainnya yang ditunjukkan oleh adanya kedutan pipi adalah akan menangis dalam waktu dekat. Tidak hanya dalam beberapa jam ke depan, bisa juga beberapa hari ke depan. Kedutan ini tepatnya berada di pipi kiri dan bawah mata. Namun, berbeda lagi jika kedutannya terjadi pada bagian mata kanan. Sehingga, artinya akan berubah.
Rahasia Kedutan di Perut Menurut Primbon
Menangis yang dimaksud di sini tidak hanya menangis karena kesedihan. Namun, bisa juga menangis karena terharu dan sebagainya. Misalnya ibu tercinta tiba-tiba datang ke rumah Anda membawa kue ulang tahun. Hal ini menjadikan terharu dan akhirnya meneteskan air mata. Fenomena semacam ini cukup banyak terjadi. Namun, ada kalanya tangisan tersebut disebabkan karena pertengkaran dan sebagainya.
7. Mengalami Kesulitan, Kekecewaan dan Kesedihan
Arti kedutan pipi yang berikutnya adalah pertanda bahwa seseorang akan mengalami kesulitan. Baik itu kesulitan yang berhubungan dengan ekonomi, sosial dan sebagainya. Namun, masalah tersebut membuat seseorang sulit mengatasinya. Bahkan, biasanya kesulitan ini berujung kepada kesedihan dan kekecewaan.
Kedutan yang memberi tanda kesulitan terjadi pada bagian tulang pipi kanan. Akan tetapi, tidak semua kedutan di ruling pipi kanan menandakan kesulitan. Berdoa saja agar tidak benar-benar terjadi agar hidup tetap damai dan sejahtera. Jika memang benar-benar menghadapi kesulitan, sebaiknya hadapi dengan baik agar segera dapat diselesaikan,
8. Keberuntungan Berkaitan dengan Pekerjaan
Adapun arti kedutan pipi bagian kanan dan bawah, salah satunya adalah seseorang mendapatkan keberuntungan dalam waktu singkat. Entah beberapa hari ke depan ataupun minggu depan. Namun, keberuntungan yang dimaksud hanya berkaitan dengan pekerjaan. Sehingga, menjadikan seseorang tidak lagi bergantung dengan orang lain.
Hal ini dapat terwujud dengan tercukupinya kebutuhan seseorang. Atau memiliki peluang dalam pekerjaan yang besar. Sehingga, ia termasuk orang beruntung dibandingkan lainnya. Akan tetapi, agar Anda benar-benar memperoleh keberuntungan dalam pekerjaan, sebaiknya berusahalah dengan sungguh-sungguh dan lebih keras lagi.
9. Aib atau Rahasia akan Terbongkar
Jika Anda mengalami kedutan pada bagian pipi kanan yang dekat dengan bibir, maka hal ini dapat bermakna kurang baik dalam kehidupan Anda. Khususnya masalah rahasia atau aib tertentu. Kedutan di bagian tersebut menurut ajaran nenek moyang bermakna rahasia atau aib seseorang akan terbongkar. Baik terbongkar secara langsung maupun tidak langsung.
Contoh terbongkarnya rahasia secara langsung adalah Anda memergoki orang lain yang tengah bercerita keburukan Anda. Hal ini tentu sangat tidak menyenangkan. Namun, ada kalanya orang lain bercerita secara diam-diam kepada yang lainnya. Sehingga, lama kelamaan semua akan tersebar. Fenomena semacam ini tidak jarang mengakibatkan adu mulut antara satu orang dengan yang lain.
Kedutan yang terjadi pada pipi memang memiliki beberapa arti. Arti kedutan pipi di atas belum tentu benar-benar terjadi. Saat ini, yang paling penting adalah memperbaiki diri dan berusaha menghindari perbuatan buruk. Sehingga, kabar buruk dan bencana dalam kehidupan Anda tidak datang.
Baca juga: Arti Kedutan Mata Kanan dan Kiri Serta Bagian Tubuh Lainnya