The Villainess Reverse Hourglass [Manhwa Romantis Kerajaan]
Manhwa romantis kerajaan berjudul The Villainess Reverse Hourglass ini menceritakan tentang kisah seorang gadis muda yang tewas di hukum oleh pihak kekaisaran. Di fitnah oleh orang yang sangat di percaya, membuat Aria sangat membenci Mielle, adik tirinya. Sebelum dirinya tewas, Mielle berbisik lirih di telinga Aria bahwa ia adalah dalang darri segala permasalahan yang menimpa Aria. Di bantu dengan orang – orang terpercaya Mielle, Aria dengan mudah masuk perangkapnya dan berakhir dengan kematian.
Aria, di kehidupan pertamanya merupakan gadis nakal yang suka berbuat seenaknya. Di dorong dengan Mielle, secara perlahan Aria mulai mengikuti apapun perkataan dari Mielle. Aria adalah seorang gadis yang sangat cantik.
Wajah rupawan yang di perolehnya ia dapatkan dari ibu dan ayahnya. Untuk awal episode, hanya di tampilkan Aria hidup berdua saja dengan ibunya, hingga akhirnya ibu Aria menikah dengan seorang Count, yakni ayah dari Mielle.
Aria yang saat itu polos dan tidak tahu apa – apa, dengan mudahnya terjebak dan tidak pernah menaruh curiga satu kali pun pada adik tiri kesayangannya. Setelah hidup kembali di kehidupannya yang kedua, Aria bertekad untuk membalaskan dendamnya pada Mielle dan antek – anteknya.
Di kehidupan yang kedua ini, Aria ingin balas dendam. Aria tidak hanya akan membalas perbuatan Mielle dan pendukungnya. Ia juga akan menghancurkan keluarga Count, tempatnya bernaung selama ini.
Karakter Aria disini adalah gadis pintar dan licik. Dari luar ia akan tampak sebagai gadis manis yang polos, namun di balik wajahnya, Aria menyimpan sejuta rencana balas dendam yang begitu rapi.
Selain Aria, terdapat musuh terbesar Aria, yakni Mielle. Awalnya Aria menyangka bahwa Mielle sangat menyayangi dirinya dan selalu berada di sampingnya untuk melindunginya. Namun ternyata Mielle berhati busuk. Kebenciannya pada Aria membuat Mielle mengatur rencana licik sedemikian rupa hingga membawa kakak tirinya itu pada kematian. Sungguh malang nasib Aria.
Untuk manhwa kerajaan romantis, manhwa ini banyak menyajikan momen – momen romansa antara Aria dengan pemeran utama pria. Sebenarnya pemeran utama pria sudah kelihatan dari gambar depan manhwa The Villainess Reverse Hourglass, bahkan pembaca pasti akan dengan mudah mengetahuinya.
Tiap gambar yang di tampilkan di manhwa ini sangat bagus dan menarik. Alur ceritanya juga tidak membosankan. Teknik balas dendam yang di lancarkan Aria juga benar – benar membuat hati pembaca ikut menggebu – gebu. Pembaca akan terhanyut oleh dialog demi dialog yang tertuliskan di manhwa romantis yang satu ini.
Aria akan di bantu oleh jam pasir. Kegunaan jam pasir ini nanti akan dijelaskan sendiri oleh webtoonist nya di episode yang ada. Aria sangat pandai membawakan diri baik di hadapan keluarganya mau pun orang lain. Cukup banyak orang – orang yang akan membantu Aria di kehidupannya yang kedua.
Lalu, bagaimana cara Aria menggunakan jam pasir ajaibnya ? Dari mana pula asal mula jam pasir ini ? Bagaimana cara Aria bisa kembali mengulang kehidupannya yang berakhir menggenaskan ? Siapakah sebenarnya pasangan dari Aria nantinya ?
Baca juga manhwa romantis kerajaan tentang The Way To Protect the Lovable You Bagaimana teknik balas dendam ala Aria pada Mielle ? Siapa sajakah yang akan Aria ajak untuk berkomplot padanya ? Tentu semuanya akan terjawab di episode – episode yang ada di aplikasi kakao webtoon.
Nah, sekian ulasan singkat tentang manhwa kerajaan romantis berjudul The Villainess Reverse Hourglass. Jika pembaca memiliki kritik dan saran, silahkan tuliskan di kolom komentar yang ada di bawah ya. Terima kasih ^-^
Posting Komentar untuk "The Villainess Reverse Hourglass [Manhwa Romantis Kerajaan]"